Pentingnya Cleaning AC Secara Berkala

 

 Pentingnya Cleaning AC Secara Berkala

Melakukan pencucian AC memang tak semudah cuci baju. Pasalnya, ada banyak hal yang perlu penanganan khusus. Jika salah penanganan, AC justru akan rusak atau bahkan tidak dingin.

AC adalah benda elektronik yang perlu dirawat secara rutin. Performa mesin akan lebih terlihat baik jika pendingin ruangan yang satu ini dilakukan cuci berkala. Meningkatkan performa menjadi salah satu dari sekian banyak manfaat dari cuci AC rutin. Apa saja manfaat lainnya?

Hemat Listrik 

Service dan cuci AC rutin bisa menjamin pendingin ruangan ini bekerja secara optimal. AC yang tidak dirawat secara rutin akan kehilangan 5% efisiensinya setiap tahun. Jadi, semakin tinggi efisiensi AC, maka semakin baik pula peformanya dan akan mengonsumsi lebih sedikit energi. Dengan demikian, AC tak akan membuat tagihan listrik membengkak. 

Menekan Biaya Perbaikan

Cuci AC atau perbaikan berkala tak jauh lebih mahal jika dibandingkan dengan melakukan service besar. Kerusakan kecil bisa menjadi besar jika tak segera ganti komponen. Oleh karena itu, jika ada kerusakan pada pendingin ruangan, pastikan melakukan perawatan AC berkala. 

Kualitas Udara Lebih Sehat 

AC yang jarang dirawat biasanya tersumbat oleh debu, kotoran, dan jamur. Hal ini bisa menyebabkan pencemaran udara dan berbahaya bagi kesehatan. Jika dibiarkan, AC yang jarang di-service akan memicu asma atau bahkan infeksi saluran pernapasan atas (ISPA). Oleh karena itu, service AC berkala bisa membantu memperbaiki kondisi udara dan menciptakan lingkungan yang sehat. 

Menghindari Kemungkinan Perbaikan atau Penggantian Komponen AC yang Mahal

Apabila Anda membiarkan AC beroperasi dalam keadaan kotor, bisa menyebabkan masalah yang lebih besar. Selain banyaknya debu dan kotoran, unit AC juga cenderung lebih panas karena kumparan evaporator tidak dapat membuang panas secara efektif. Selain itu, unit AC juga berpotensi mengalami penumpukan es. Permasalahan ini dapat dihindari dengan membersihkan indoor dan outdoor AC secara rutin dengan bantuan penyedia jasa profesional.

Tidak hanya itu, cuci AC juga dapat mendeteksi kemungkinan kerusakan yang terjadi di masa mendatang. Oleh karena itu, akan lebih baik jika Anda mencegah kerusakan dengan rutin mencuci AC, dibanding mengganti kerusakan seluruh unit. Hal ini akan jauh lebih terjangkau jika menghitung biaya perbaikan dan penggantian yang lebih besar di masa mendatang.

Meningkatkan Efisiensi Kinerja AC

Melakukan cuci AC indoor dan outdoor mampu membuat AC bekerja lebih efisien dengan mengurangi tekanan yang biasanya menyebabkan tumpukan debu dan kotoran pada AC. Disaat filter udara tersumbat dan menjadi kotor, aliran udara akan terhambat, sehingga unit AC akan bekerja lebih keras dari pada seharusnya. Selain itu, apabila debu dan kotoran menutupi koil evaporator, kemampuannya menyerap panas akan terganggu, yang selanjutka bisa mengurangi efisiensi dan kemampuan AC dalam mendinginkan ruangan.


Komentar